Arti dan Makna Logo Tenaga Pendamping Profesional Kemendesa PDT RI 2025

 


1.Siluet Manusia Berwarna Warni: Menggambarkan asal usul Tenaga Pendamping Profesional berasal dari seluruh daerah Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan berbagai ragam Ras, Suku Agama dan asal usul yang bergandengan tangan menyatu membangun Indonesia menjunjung tinggi Bhinneka Tunggal Ika. 

2.Siluet Manusia Berjumlah 5 (Lima) Bergandengan: Memberi makna bahwa Tenaga Pendamping Profesional (TPP) di Kementerian Desa PDT tersusun dari 5 ( tingkatan) yaitu: TAPM (Tenaga Ahli Pemberdayaan Masyarakat) Pusat, TAPM di Provinsi, TAPM di Kabupaten, PD (Pendamping Desa) di tingkat Kecamatan dan PLD (Pendamping Lokal Desa) di tingkat Desa dan atau Kampung, Nagari atau setingkat sama dengan sebutan berbeda. Seluruh elemen TPP semua tingkatan secara hirarki dan berjenjang bersatu padu dan bekerjasama untuk membangun NKRI melalui pemberdayaan dan pendampingan desa. 

3. Logo Kemendesa PDT: Yang merupakan bangunan bata merah dan bumi yang ditopang tangan terletak di tengah melambangkan bahwa kerja dan pengabdian para TPP terfokus mendukung program kegiatan Kementerian Desa PDT Republik Indonesia dalam upaya Bangun Desa, Bangun Indonesia, Desa Terdepan untuk Indonesia. Tegak lurus mensukseskan Program Pemerintah Pusat NKRI. 

4. Akronim TPP Warna Merah dan Putih: Bermakna bendera merah putih dan nasionalisme bahwa sumber daya manusia seluruh TPP adalah putra putri terbaik warga negara Indonesia yang mendedikasikan diri untuk Kejayaan Republik Indonesia melalui jalur Pembangunan Desa. Dari semua untuk semua. 

5. Susunan Kata TENAGA PENDAMPING PROFESIONAL: Huruf kapital warna hitam mengandung arti penegasan bahwa profesi yang disandang para TPP adalah sumber daya yang terstruktur solid professional, berpengalaman, terlatih untuk mendampingi memberdayakan masyarakat desa guna memajukan pembangunan desa-desa di seluruh Indonesia. Bekerja terorganisir secara hirarki berjenjang dari pusat hingga level garda terdepan desa PLD.

Lebih baru Lebih lama

Recent in Sports

Facebook